Pembinaan Usaha Menengah, Kecil & Mikro (UMKM) Melalui Program Kemitraan & Bina Lingkungan (PKBL) BUMN (PKBL PT Jasa Marga Persero Cab. Jagorawi 2014)

Mudjiarto Mudjiarto, Amo Sugiharto

Sari


Pembinaan yang dilakukan merupakan Pengabdian Masyarakat pada Usaha Menengah Kecil dan Mikro (UMKM). Tujuan Pembinaan adalah untuk meningkatkan kinerja usaha UMKM, serta mempersiapkan dalam menghadapi persaingan usaha atas diberlakukannya perjanjian perdagangan bebas dengan sesama negara ASEAN dan CHINA,   Perlakuan pembinaan yang dibe-rikan merupakan kebijaksanaan pemerintah dalam menumbuh kembangkan usaha kecil dan koperasi. Bentuk pembinaan dalam bantuan modal, pembinaan manajemen usaha, pameran serta pendampingan lapangan (supervisi). Kegiatan pembinaan dilaksanakan melalui Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN).  Pelaksanaan pembinaan  melalui dua tahap kegiatan yaitu, pelatihan manajemen usaha dan supervisi (Pembinaan lapangan). Sejauh mana pelaksanaan program mempunyai nilai keman-faatan terhadap peserta, dilakukan monitoring dan evaluasi, melalui lima kegiatan manajemen usaha yaitu, sumberdaya manusia, manajemen produksi, administrasi keuangan, pemasaran serta motivasi dan rencana usaha. Monitoring dan evaluasi (monev) dilakukan terhadap 31 mitra UKM (peserta program), melalui kegiatan supervisi sebanyak  tiga kali dalam kurun waktu tiga bulan. Manfaat pelatihan yang diberikan, ditunjukkan  pada keberhasilan dan peningkatan lima bidang manajemen usaha yang diamati melalui kegiatan monev  dan supervisi. Hasil pembinaan menunjukkan bahwa manfaat  Program kemitraan  bukan hanya terletak pada besarnya jumlah pinjaman yang diberikan serta pelatihan yang dilakukan. Tetapi bagaimana memberikan wa-wasan bisnis dan motivasi usaha yang disampaikan secara kontinyu melalui supervisi yang dila-kukan. Supervisi pertama, dilaksanakan  dua bulan setelah diberikan pelatihan dan pinjaman.  Hasil yang ditunjukkan,  tidak mengalami peningkatan yang diinginkan dari lima indikator yang diamati. Namun mulai supervisi ke dua sampai dengan ke tiga terlihat adanya kemajuan yang berarti dalam pengelolaan usaha dan wawasan bisnis.     

 

Kata kunci: pembinaan, kinerja UMKM, pelatihan & supervisi


The guidance that the Community Service on Small Medium and Micro Enterprises (SMEs). Coaching goal is to improve the business performance of SMEs, and prepare to face competition arising from the implementation of free trade agreements with ASEAN countries and CHINA, Treatment guidance given at the discretion of the government cultivate small businesses and cooperatives. Coaching in the form of capital assistance, business management coaching, exhibitions and field assistance (supervision). Development activities conducted through the Partnership Program and Community Development (CSR) from the State-Owned Enterprises (SOEs). Implementation guidance through two stages of activities, namely, business management training and supervision (coaching field). The extent to which the implementation of the program has a value of benefit to participants, conducted monitoring and evaluation, through five activities, namely business management, human resources, production mana-gement, financial administration, marketing and motivation and business plans.  Monitoring and evaluation (monev) made to the 31 partners of SMEs (program participants), through the activity supervision three times within a period of three months. Benefits of the training provided, shown on the success and improvement of the five areas of business management observed through monitoring and evaluation activities and supervision.    Results showed that the benefits of coaching partnership program not only lies in the large number of loans granted as well as the training conducted. But how to provide business insight and motivation effort delivered continuously through the supervision carried out. The first supervision, carried out two months after being given training and loans.  Results indicated, did not experience the desired improvement of the five indicators were observed. But starting supervision to two to three to look for significant advances in business management and business insight. 

Keywords: coaching, SMEs performance, training and supervision


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


David K. Eiteman, Arthur I. Stonehill, Michael H. Moffet, “Multinational Business Finance, Eleventh Editionâ€, Pearson Education Inc, 2007

Earl K. Stice, James D. Stice, K. Fred Skousen, “Intermediate Accounting 15th Editionâ€, South-Western of Thomson Learning, Singapore, 2004

Fred R. David, “Strategic Management, 12th edâ€, Pearson Education Inc, 2009

Mudjiarto, Aliaras Wahid, “Kewirausahaan Motivasi dan Prestasi dalam Karier Wirausahaâ€, Penerbit UIEU University Press, Jakarta, 2008

Suharsimi Arikunto, “Manajemen Penelitianâ€, Penerbit Rineka Cipta, Jakarta, 2009




DOI: https://doi.org/10.47007/abd.v1i2.1200

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Lembaga Penerbitan Universitas Esa Unggul
Jalan Arjuna Utara No 9 Kebon Jeruk Jakarta 11510
Telp : 021 5674223 ext 266

email : [email protected]

 

Web Analytics View My Stats