PEMBERDAYAAN PRA REMAJA DI SEKOLAH ALTERNATIF ANAK JALANAN (SAAJA) JAKARTA MELALUI PELATIHAN KOMUNIKASI PUBLIK (MASTER OF CEREMONY) DAN KEPEMIMPINAN

Ikbal Rachmat, Abdurahman Abdurahman, Sahira Humaira, Cikdop Nofianti, Kiki Kurniawan, Muhammad Idris, Novia Novia, Yelly Gamartini

Sari


Kegiatan pengabdian pada masyarakat ini bertujuan untuk melakukan pemberdayaan pra remaja dalam kemampuan berkomunikasi publik melalui pelatihan master of ceremony dan pelatihan kepemimpinan. Tahap kegiatan ini dimulai dengan melakukan audiensi dengan pengelola sekolah alternatif untuk anak jalanan SAAJA, dilanjutkan dengan analisa situasi wilayah hingga penandatanganan kesediaan mitra untuk pelaksanaan kegiatan. Kegiatan pelatihan master of ceremony dan kepemimpinan ini dilaksanakan dengan melihat kebutuhan anak – anak pra remaja yang berada di sekitar sekolah alternatif SAAJA, di wilayah Kuningan Jakarta Selatan, seperti anak jalanan maupun yang tidak sekolah, dengan memberikan pembekalan terkait keahlian soft skill dan hard skill kepada para siswa, yang secara tidak langsung dapat meningkatkan rasa percaya diri dan keberanian untuk tampil didepan umum meski berasal dari lembaga pendidikan non formal, yang tidak berbasis kurikulum yang diberlakukan oleh pemerintah. Setelah kegiatan mapping selesai, tim melakukan rapat redaksi guna merencanakan persiapan pelaksanaan kegiatan yang meliputi : perencanaan (pembuatan proposal, materi ajar, kelengkapan prokes), pelaksanaan kegiatan teori yang dilaksanakan dengan melakukan pengumpulan materi berbicara di depan umum, dengan pemilihan materi cerita dongeng dan teks rundown sebuah acara dan kegiatan praktikum yang dilakukan pada pelatihan master of cermony dan pelatihan kepemimpian serta paska produksi yang meliputi evaluasi dari pelaksanaan kegiatan secara bersama - sama.

 

Kata kunci : Pemberdayaan, Sekolah alterntif anak jalanan (SAAJA), MC dan Kepemimpinan


Teks Lengkap:

PDF


DOI: https://doi.org/10.47007/abd.v8i05.5557

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Lembaga Penerbitan Universitas Esa Unggul
Jalan Arjuna Utara No 9 Kebon Jeruk Jakarta 11510
Telp : 021 5674223 ext 266

email : [email protected]

 

Web Analytics View My Stats