OPTIMALISASI INDUSTRI RUMAHAN (HOME INDUSTRY) SELAMA MASA PANDEMI COVID-19 DI WILAYAH KELURAHAN SUDIMARA BARAT KECAMATAN CILEDUG KOTA TANGERANG

Ritta Setiyati, Rilla Gantino, Elok Hikmawati

Sari


Dampak dari pandemi Covid-19 akan terus dirasakan oleh berbagai lapisan masyarakat. Banyak sekali perusahaan yang menutup usahanya untuk mencegah penularan pandemi masyarakat ini serta banyak pabrik, toko, dan UKM yang terpaksa menutup usaha mereka karena adanya pandemi ini sehingga mengakibatkan adanya Pemutusan hubungan kerja (PHK) dan orang-orang harus kehilangan sumber penghasilan. Sementara di rumah ada keluarga yang harus dinafkahi. Untuk menjaga kondisi keuangan tetap stabil maka harus memiliki ide dan mencari penghasilan lain yang setidaknya bisa dikerjakan dari rumah. Usaha rumahan merupakan peluang yang bisa dimanfaatkan. Umumnya modal yang dibutuhkan juga tidak terlalu besar, selain itu lebih fleksibel. Pengabdian Masyarakat dilakukan di wilayah Sudimara Barat Kecamatan Ciledug Tangerang, khususnya di wilayah RT 02/013 dimana sebagian warganya terdampak akibat pandemic Covid-19. Kegiatan yang ditawarkan di wilayah ini adalah mengoptimalkan usaha rumahan, baik yang sudah berjalan maupun bagi yang baru mulai antara lain dengan memberikan penyuluhan dan pelatihan mengenai usaha rumahan (home industry) serta pelatihan mengenai teknik pemasaran di masa Pandemi, Pelatihan Pelatihan Pembuatan Laporan Keuangan Sederhana serta Pelatihan mengenai Pembuatan Surat Ijin Usaha Kecil Menengah (UKM). Dengan adanya pelatihan dan pendampingan pengetahuan diharapkan mitra mampu mengoptimalkan usaha rumahan (home industry) selama pandemic covid-19, sehingga ekonomi keluarga tetap terjaga selama Pandemi Covid-19.

 

Kata Kunci : optimalisasi usaha rumahan; pelatihan; ekonomi keluarga

Teks Lengkap:

PDF


DOI: https://doi.org/10.47007/abd.v9i03.6256

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Lembaga Penerbitan Universitas Esa Unggul
Jalan Arjuna Utara No 9 Kebon Jeruk Jakarta 11510
Telp : 021 5674223 ext 266

email : [email protected]

 

Web Analytics View My Stats