PROGRAM SOSIALISASI DAN SIMULASI KEBAKARAN DALAM MANAJEMEN MITIGASI BENCANA PADA PABRIK ES KRISTAL

Rici Riansyah, Meuthia Rana Salsabila Haril

Sari


Desa Tohudan terdapat pabrik di bidang usaha es kristal yang berada di tengah pemukiman penduduk. Tahapan produksi es kristal menggunakan mesin produksi yang berjalan secara otomatis dengan daya listrik yang tinggi. Jika terjadi korsleting, maka perusahaan akan memanggil pihak teknisi listrik dari luar dikarenakan pabrik belum memiliki teknisi khusus listrik. Menurut staff pabrik, menyatakan bahwa pabrik sudah beberapa kali terjadi korsleting listrik yang menyebabkan panel listrik terbakar dan mengeluarkan percikan api. Selain itu pabrik belum memiliki prosedur penanggulangan kebakaran sehingga pekerja tidak memiliki pengetahuan mengenai langkah situasi darurat kebakaran. Berdasarkan permenaker dimana setiap pengusaha atau tempat kerja diwajibkan untuk mencegah, mengurangi dan memadamkan kebakaran, serta memberikan pelatihan penanggulangan di tempat kerja. Pelaksanaan pengabdian masyarakat menggunakan konsep Hazard Identification Risk Assessment (HIRA) dengan pendekatan Focus Group Discussion (FGD) dan Pelatihan Penggunaan Alat Pemadam Api Ringan (APAR). Berdasarkan hasil sosialisasi yang dilaksanakan diperoleh bahwa terdapat peningkatan yang signifikan pada pemahaman dan pengetahuan pekerja terkait bahaya dan risiko kebakaran. Selain itu pelatihan penggunaan APAR sebagai bekal dalam mitigasi kebakaran di tempat kerja

Kata Kunci


APAR, Kebakaran, Mitigasi

Teks Lengkap:

PDF


DOI: https://doi.org/10.47007/abd.v11i4.9062

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Lembaga Penerbitan Universitas Esa Unggul
Jalan Arjuna Utara No 9 Kebon Jeruk Jakarta 11510
Telp : 021 5674223 ext 266

email : [email protected]

 

Web Analytics View My Stats