EFEKTIVITAS TERAPI LATIHAN TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN FUNGSIONAL LUTUT PADA KASUS DISLOKASI PATELLA DEXTRA

Aderais Saputra, Faizah Abdullah Djawas

Abstract


Latar Belakang: Dislokasi patella merupakan salah satu kategori instabilitas sendi dengan pola pergerakan kombinasi sedikit rotasi disertai benturan pada sisi valgus. Berbagai masalah yang timbul diantaranya nyeri dan spasme, ketidakstabilan lutut, penurunan ROM, serta keterbatasan fungsional. Terapi latihan berupa active static stretching exercise, core exercise, dan CKCE diperkirakan mampu meningkatkan kemampuan fungsional dengan menurunkan nyeri dan spasme, meningkatkan kestabilan lutut, dan meningkatkan ROM. Tujuan dari studi ini adalah untuk mengetahui efektivitas terapi latihan terhadap peningkatan kemampuan fungsional lutut pada kasus dislokasi patella dextra. Metode: Studi kasus tunggal berupa pemberian intervensi fisioterapi pada perempuan usia 20 tahun dengan kasus dislokasi patella dextra. Terapi latihan dengan metode static stretching exercise dan CKCE diberikan selama 2 kali per minggu sedangkan core exercise diberikan selama 3 kali per minggu dengan masing – masing latihan dievaluasi selama 4 kali. Penilaian intensitas nyeri gerak menggunakan VAS, penilaian ROM menggunakan Goniometer, dan penilaian kemampuan fungsional menggunakan parameter Kujala dan NPI. Hasil: Terdapat penurunan nyeri dan peningkatan ROM serta peningkatan kemampuan fungsional yang dievaluasi menggunakan skor Kujala dan NPI. Kesimpulan: Studi ini menunjukan bahwa intervensi terapi latihan stretching exercise, core exercise, dan CKCE dapat meningkatkan kemampuan fungsional lutut pada kasus dislokasi patella dextra yang diukur menggunakan parameter fungsional.




DOI: https://doi.org/10.47007/fisio.v21i2.4428

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

View My Stats