PENGARUH EFIKASI DIRI TERHADAP KESIAPAN UNTUK BERUBAH DAN KINERJA KARYAWAN
Abstract
Kinerja adalah unsur utama dalam kehidupan organisasi. Karyawan yang berkinerja baik tentu akan memberikan kontribusi yang besar terhadap organisasi atau perusahaan. Untuk mencapai kinerja yang baik karyawan harus memiliki keyakinan akan kemampuan dirinya sehingga siap untuk menghadapi tantangan dari setiap perubahan. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dan kuntitatif yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh efikasi diri terhadap kesiapan untuk berubah, pengaruh efikasi diri terhadap kinerja karyawan juga untuk mengetahui pengaruh kesiapan untuk berubah terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini dilakukan kepada 120 karyawan di Tangerang dengan menggunakan metode Structural Equation Modeling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa efikasi diri berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan utntuk berubah. Kemudian efikasi diri juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dan kesiapan untuk berubah berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan. Kesiapan untuk berubah memediasi hubungan antara efikasi diri dan kinerja karyawan.
Kata kunci : efikasi diri, kesiapan untuk berubah, kinerja karyawan
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Lembaga Penerbitan Universitas Esa Unggul
Jalan Arjuna Utara No 9 Kebon Jeruk Jakarta 11510
Telp : 021 5674223 ext 266
email : [email protected]