PERAN MEDIA INFORMASI DALAM IMPLEMENTASI MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA (MBKM) PADA DOSEN DI PROGRAM STUDI BIOTEKNOLOGI

Gisely Vionalita, Tita Novianti

Abstract


Pelaksanaan Program MBKM di Program Studi di Bioteknologi Universitas Esa Unggul dipengaruhi oleh pemahaman kesiapan dari dosen di lingkungan prodi. Survey Riset MBKM ini dilaksanakan dengan menyebarkan link kuesioner yang terdiri dari 25 pertanyaan yang berkaitan dengan program MBKM, bagaimana pengembangan kurikulum yang meliputi rancangan kebijakan MBKM di program studi Bioteknologi. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalan analisis univariat yaitu menggambarkan varibael penelitian secara deskriptif kuantitatif dengan penyajian persentase dan tabel. Survey diisi oleh Sembilan dosen di lingkungan Prodi Bioteknologi. Berdasarkan analisis data didapatkan bahwa pemahaman dosen mengenai dokumen yang diperlukan dalam implementasi program sudah sangat baik. Namun masih didapatkan data yang rendah (12%) dari penggunaan media informasi melalui kanal daring dari perguruan tinggi. Oleh karena itu diharapkan perguruan tinggi dapat memaksimalkan penggunaan kanal daring yang dimiliki perguruan tinggi untuk memberikan informasi mengenai aturan, pelaksanaan dan laporan kemajuan program MBKM.

Kata Kunci: MBKM, media informasi, inovasi, kreatifitas


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


    

Lembaga Penerbitan Universitas Esa Unggul
Jalan Arjuna Utara No 9 Kebon Jeruk Jakarta 11510
Telp : 021 5674223 ext 266

email : [email protected]