ANALISIS KERANJANG BELANJA PADA DATA TRANSAKSI PENJUALAN MINUMAN MENGGUNAKAN ALGORITMA APRIORI
Sari
PT. Bintang Graha Makmur adalah perusahaan yang bergerak dibidang makanan dan minuman, dimana PT. Bintang Graha Makmur memenuhi berbagai transaksi pesanan produk makanan dan minuman. Perkembangan pasar yang semakin pesat menyebabkan persaingan yang semakin ketat dalam menarik pelangga, sehingga diperlukan strategi yang tepat untuk mempertahankan penjualan. Strategi yang dapat dilakukan dengan memberikan rekomendasi produk yang sesuai dengan kebutuhan konsumen. Algoritma yang dapat digunakan untuk mencari kombinasi barang yang sering dibeli dalam waktu bersamaan adalah algoritma apriori. Algoritma apriori adalah teknik data mining yang menemukan aturan asosiasi antara kombinasi item. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membantu manajer menentukan penempatan produk. Pada penelitian ini menggunakan 2 kombinasi yaitu kombinasi 1 itemset yang menghasilkan 8 aturan yang memenuhi nilai minimum support, dan kombinasi 2 itemset menghasilkan 1 aturan yang memenuhi nilai minimum support. Nilai minimum support yang digunakan pada penelitian ini sebesar 40%. berdasarkan hasil aturan assosiasi final yang memenuhi nilai support dan nilai confidence tertinggi adalah pada saat membeli produk minuman Bintang Bremer, maka akan membeli produk minimuman Bintang Draught yang memenuhi nilai minimum confidence. Nilai minimum confidence yang digunakan sebesar 60%. Penelitian ini telah berhasil mendapat memperoleh kombinasi antar itemset berdasarkan data transaksi yang ada, dan dapat membantu manajer mengklasifikasikan produk yang paling laris sehingga tidak terdapat lagi produk yang tidak terjual.
Kata Kunci : Algoritma Apriori, Minimum Support, Minimum Confidence, Data Transaksi PenjualanTeks Lengkap:
PDFDOI: https://doi.org/10.47007/komp.v6i01.6363
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
VISITOR COUNTER:
View My Stats