APLIKASI PENJUALAN DAN PEMESANAN E-CATERING PADA USAHA RADEN CATERING BERBASIS WEBSITE DENGAN METODE PROTOTYPE

Sultan Wahyu Ningrat, Vitri Tundjungsari

Sari


Aplikasi E-Catering adalah aplikasi yang digunakan masyarakat untuk membeli dan menjual bisnis catering mereka. Aplikasi dibuat berdasarkan penggunaan smartphone, yang merupakan salah satu kemudahan dalam memesan makanan. Raden Catering yang berlokasi di Jalan Cideng Barat Dalam 12 No.1, RT 06/RW 10 Kelurahan Cideng, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, 10150. Raden Catering adalah suatu bentuk usaha dalam bidang penjualan catering. Raden Catering sudah berdiri selama 20 tahun. Usaha Raden Catering saat ini sudah memiliki banyak transaksi dengan konsumen, namun selama ini proses pemesanan Catering masih dari mulut kemulut dan pemesanannya masih melalui telepon dimana akan lebih sempit dibandingkan dengan media internet saat ini. Peneliti membangun aplikasi ini agar masyarakat dapat membeli atau menjual usaha Catering dimanapun dan kapanpun selama koneksi internet ada. Aplikasi pemesanan ini terdiri dari aplikasi untuk pelanggan dan admin. Aplikasi untuk pelanggan terdiri dari : Home, Profil, Kontak, Menu Catering, Tentang dan Info Pembayaran, Login dan Registrasi. Aplikasi pemesanan untuk pelanggan terdiri dari Kategori Menu, Menu Catering, Keranjang Belanja, Favorit Menu dan Menu Terbaru. Sedangkan aplikasi untuk admin terdiri dari olah data menu utama, transaksi, dan laporan. Untuk transaksi pembayaran dilakukan secara cash kepada bagian pengiriman atau juga bisa melalui via Banking. Perancangan aplikasi pemesanan catering pada penelitian ini menggunakan metode Prototype dengan komponen PHP dibantu dengan Framework Laravel dan menggunakan database MySQL.

Kata Kunci : Catering, Website, Prototype, PHP, Laravel, MySQL


Teks Lengkap:

PDF


DOI: https://doi.org/10.47007/komp.v9i01.7646

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


VISITOR COUNTER:

gerEGGe

 

Web Analytics Made Easy - Statcounter View My Stats