PENGOLAHAN SAMPAH ORGANIK MENJADI PUPUK KOMPOS DI PADUKUHAN GILANG MELALUI KEGIATAN KKN TEMATIK UNIVERSITAS JANABADRA
Sari
Bertambahnya populasi penduduk, jumlah produk dan pola konsumsi masyarakat berdampak pada peningkatan volume sampah. Untuk itu, salah satu cara yang harus dilakukan dalam mengatasi peningkatan volume sampah tersebut adalah dengan mengolahnya menjadi pupuk kompos yaitu pupuk yang berasal dari proses penguraian sampah organik, seperti dedaunan dan sampah dapur. Pupuk kompos terkenal dapat menyuburkan tanaman karena tidak menggunakan bahan-bahan kimia. Oleh sebab itu, tujuan dari pengabdian ini adalah untuk memberi pengetahuan, bimbingan, serta praktik langsung agar warga Dusun Bumen Wetan di Padukuhan Gilang memiliki kesadaran dan kemampuan untuk mengolah sampah organik menjadi pupuk kompos. Metode yang digunakan adalah metode sosialisasi yaitu dengan melakukan edukasi disertai dengan praktik langsung membuat pupuk kompos dari sampah organik. Kegiatan pengabdian ini melibatkan Mahasiswa KKN Universitas Janabadra dan warga Dusun Bumen Wetan padukuhan Gilang khususnya kelompok ibu-ibu PKK.
Kata kunci : Pupuk, Kompos, Sampah Organik
Teks Lengkap:
PDFDOI: https://doi.org/10.47007/abd.v9i03.6237
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
Lembaga Penerbitan Universitas Esa Unggul
Jalan Arjuna Utara No 9 Kebon Jeruk Jakarta 11510
Telp : 021 5674223 ext 266
email : [email protected]
View My Stats