EDUKASI MASYARAKAT TENTANG GIZI SEIMBANG DAN PERILAKU HIDUP SEHAT (PHBS) SEBAGAI UPAYA PENCEGAHAN PENYAKIT DI RW 01 KELURAHAN KOTA BAMBU UTARA JAKARTA BARAT

Inherni Marti Abna, Mellova Amir, Sri Teguh Rahayu, Zahra Marseli, Raihaque Fahd Alam, Bella Nur Husna, Diana Mursalina, Walunari Wetenrisui, Jesisca Endah Artati Prasetyo

Sari


Indonesia sebagai negara berkembang menghadapi berbagai masalah penyakit menular dan penyakit tidak menular sehingga menurunkan kualitas kesehatan masyarakat. Penyakit menular (PM) maupun penyakit tidak menular (PTM) dapat dicegah dengan menerapkan  pola gizi seimbang dan membiasakan perilaku hidup bersih dan sehat  (PHBS) di masyarakat. Hal ini mendorong dilaksanakannya pengabdian masyarakat di RW 01 Kelurahan Kota Bambu Utara Jakarta Barat dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya penerapan pola gizi seimbang dan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), agar masyarakat mendapatkan kualitas kesehatan yang lebih baik. Metode yang digunakan dalam program pengabdian masyarakat ini adalah memberikan edukasi secara langsung dengan penyuluhan metoda ceramah, turun ke rumah-rumah warga dan metode edukasi tidak langsung dengan penyampaian informasi melalui media sosial. Hasil dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah bertambahnya pemahaman masyarakat tentang pentingnya pola gizi seimbang dan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) .

Kata Kunci: gizi, penyakit,penyuluhan

Teks Lengkap:

PDF


DOI: https://doi.org/10.47007/abd.v9i05.6727

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Lembaga Penerbitan Universitas Esa Unggul
Jalan Arjuna Utara No 9 Kebon Jeruk Jakarta 11510
Telp : 021 5674223 ext 266

email : [email protected]

 

Web Analytics View My Stats