DAMPAK PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DAN RATIO PROFITABILITAS PADA NILAI PERUSAHAAN (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN YANG MENDAPATKAN SUSTAINABILITY REPORTING AWARDS PADA TAHUN 2014-2016)

Novera K Maharani

Abstract


Tujuan suatu perusahaan saat ini tidak hanya sekedar memaksimalkan laba, namun lebih diarahkan kepada peningkatan nilai perusahaan. Nilai perusahaan merupakan bentuk penghargaan masyarakat selaku stakeholder terhadap kinerja perusahaan dan merupakan indikasi kemampuan perusahaan dalam meningkatkan kesejahteraan pemiliknya. Nilai perusahaan saat ini diyakini tidak hanya dipengaruhi oleh kinerja keuangan namun juga dipengaruhi oleh kinerja non keuangan. Isu-isu lingkungan dan sosial banyak mempengaruhi nilai dari suatu perusahaan. Salah satu strategi yang dijalani perusahaan dalam menghadapi isu lingkungan dan sosial adalah dengan melaksanakan kegiatan-kegiatan terkait lingkungan dan sosial yang diterjemahkan dalam bentuk Corporate Social Responsibility (CSR). Dari latar belakang penelitian di atas maka timbul pertanyaan besar yaitu apakah kegiatan CSR tersebut mempunyai pengaruh langsung terhadap nilai perusahaan. Selanjutnya dari sisi kinerja keuangan, apakah kinerja profitabilitas juga berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Analisis dalam penelitian ini menggunakan statistik deskriptif, sedangkan pengujian hipotesis menggunakan regresi linear berganda. Regresi linear berganda digunakan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh variabel independen yaitu pengungkapan CSR, ROA dan ROE terhadap variabel dependen yaitu nilai perusahaan. Berdasarkan hasil pengujian hipotesa didapatkan hasil bahwa secara bersama-sama pengungkapan CSR, ROA dan ROE berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Namun secara parsial, pengungkapan CSR tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Sementara variabel ROA dan ROE mempunyai pengaruh signifikan terhadap Nilai Perusahaan.

 

Kata kunci: pengungkapan CSR, ROA, ROE, nilai perusahaan


Full Text:

PDF

References


Ghozali, I. (2006). Analisis Multivariate Lanjutan Dengan Program Spss. Badan Penerbit Universitas Diponegoro, Semarang.

Indonesia Sustainability Reporting Awards (Isra) 2017. (N.D.). Retrieved From Http://Sra.Ncsr-Id.Org/Sustainability-In-Harmony/

Natalylova, K. (2013). Pengaruh Corporate Governance Terhadap Corporate Social Responsibility Dan Kinerja Perusahaan Yang Mendapatkan Indonesia Sustainability Reporting Awards. Media Bisnis, Edisi Khus, 162–182.

Novrianti, V., & Armas, R. (2012). Pengaruh Corporate Social Responsibility Dan Good Corporate Governance Terhadap Kinerja (Studi Pada Perusahaan Manufaktur Di Bei Tahun 2009-2011). Jurnal Akuntansi, 1(1), 1–11. Https://Doi.Org/10.1111/J.1469-8137.2004.01300.X

Retno, D. R., & Prihatinah, D. (2012). Pengaruh Good Corporate Governance Dan Pengungkapan Corporate Social Responsibility Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Empiris Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2007-2010). Jurnal Nominal, I(1), 84–103. Https://Doi.Org/998-3068-1-Pb.Pdf

Sindhudiptha, I. N., & Yasa, G. (2013). Pengaruh Corporate Social Responsibility Pada Kinerja Keuangan Perusahaan Dan Implikasinya Terhadap Nilai Perusahaan. E-Jurnal Akuntansi Universitas Udayana, 4(2), 388–405. Https://Doi.Org/10.14414/Jbb.V5i2.547

Suharto, I. (2015). Analisis Pengaruh Corporate Social Responsibility Dan Good Corporate Governance Terhadap Nilai Perusahaan (Study Empiris Pada Perusahaan Sektor Manufaktur Yang Terdaftar Di Bei Periode 2011-2013). Universitas Negeri Semarang.

The Gri Sustainability Reporting Standards (Gri Standards). (N.D.). Retrieved From Https://Www.Globalreporting.Org/Pages/Default.Aspx

Widyasari, N. A. (2015). Pengaruh Good Corporate Governance (Gcg) Dan Pengungkapan Corporate Social Responsibility (Csr) Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bei Periode 2011-2013). Jurnal Adminisatrasi Bisnis (Jab), 26(1), 1–11. Https://Doi.Org/10.1157/13089094




DOI: https://doi.org/10.47007/jeko.v9i02.2532

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


     

 

Lembaga Penerbitan Universitas Esa Unggul
Jalan Arjuna Utara No 9 Kebon Jeruk Jakarta 11510
Telp : 021 5674223 ext 266

email : [email protected]

 

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.