OPTIMASI PENDISTRIBUSIAN BAWANG PUTIH DENGAN MODEL TRANSPORTASI PADA KELOMPOK TANI SEMBALUN HORTI

Marismiati Marismiati, Cok Agung Surya Danarjaya Wiratama Sumampan

Abstract


Kelompok Tani Sembalun Horti merupakan gabungan kelompok tani (GAPOKTAN) yang berada di Sembalun, Lombok Timur. Kelompok Tani Sembalun Horti sebagai penghasil bawang putih menitikberatkan pendistribusian bawang putih ke beberapa daerah di Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengoptimalkan biaya distribusi yang harus ditanggung oleh Kelompok Tani Sembalun Horti karena biaya distribusi yang ditanggung selama ini sangatlah besar. Karena biaya distribusi antar daerah mempengaruhi pengeluaran biaya distribusi yang harus ditanggung perusahaan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan menggunakan analisis data model Miles dan Huberman yang dimulai dengan pengumpulan data, mereduksi data, penyajian data dan kesimpulan. penyajian data yang menggunakan metode transportasi yang terdiri dari 3 metode yaitu Northwest Corner, Least Cost, dan Vogel’s Approximation Method menghasilkan biaya distribusi yang lebih optimal, khususnya metode Vogel’s Approximation Method yang mengoptimalkan biaya distribusi menurun sebesar 13,97% dari biaya yang harus ditanggung sebelumnya.

 

 


Keywords


Kata Kunci: Biaya Distribusi, Optimasi Biaya, Metode Transportasi



DOI: https://doi.org/10.47007/jeko.v12i02.4214

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


     

 

Lembaga Penerbitan Universitas Esa Unggul
Jalan Arjuna Utara No 9 Kebon Jeruk Jakarta 11510
Telp : 021 5674223 ext 266

email : [email protected]

 

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.