Analisis Persepsi dan Kepuasan Mahasiswa Terhadap Pelayanan Administrasi Akademik di Universitas Indonusa esa unggul, Jakarta

Ritta Setiyati

Abstract


Abstrak

Tujuan Penelitian adalah untuk mengetahui Persepsi mahasiswa tentang pelayanan administrasi akademik, Tingkat kepuasan mahasiswa di Universitas Indonusa Esa Unggul, Kualitas pelayanan administrasi akademik mahasiswa mempengaruhi kepuasan mahasiswa dan  Faktor-faktor yang mempengaruhi persepsi mahasiswa tentang pelayanan administrasi akademik di Universitas Indonusa Esa unggul. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Survey yang dilaksanakan di UIEU terhadap mahasiswa yang aktif pada semester Genap 2008/2009. Data yang diperoleh dianalisis dengan t-Test, Analisis Deskriptif kuantitatif dan Kualitatif, Analisis Regresi Linier Sederhana dan Analisis Chi Kuadrat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sekurang-kurangnya 50% responden mempunyai persepsi yang tinggi terhadap pelayanan administrasi akademik, dan dari uji selanjutnya bahwa faktor yang mempengaruhi persepsi mahasiswa terhadap pelayanan adalah jenis kelamin, sedangkan usia dan jenjang pendidikan tidak berpengaruh. Dari Diagram Cartesius bahwa tingkat harapan mahasiswa yang telah terpenuhi adalah: kebersihan dan kerapihan kampus dan petugas, kemampuan staf cepat tanggap, pengetahuan dan kecakapan staf, kesopanan staf dalam memberikan pelayanan, serta  memberikan jaminan keamanan dan kepercayaan mahasiswa. Sementara dari uji Regresi Linier Sederhana menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara kualitas pelayanan administrasi akademik terhadap kepuasan mahasiswa.

Kata kunci: persepsi, kepuasan, pelayanan administrasi


References


Daftar Pustaka

Entang, HM, 2001, Layanan Prima Dalam Upaya Merebut Pasar,Pusdiklat Depnaker LAN RI, Jakarta.

Gerson, F. Richard, 1993, Mengukur Kepasan Pelanggan, Edisi Bahasa Indonesia, Penerbit PPM, Jakarta.

Kotler, Philip and Gary Amstrong, 1997, Dasar-dasar Pemasaran, Jilid Satu, Edisi 7, Prenhallindo, Jakarta.

---------------, 1997, Manajemen Pemasaran, Jilid 1 & 2, Prenhallindo, Jakarta.

Kusmayadi dan Endar Sugiarto, 2000, Metode Penelitian Dalam Kepariwisataan, PT. Gramedia Pustaka Utama, Jakarta.

Nurdin, Lukman, 1992, Faktor-faktor Motivasi yang Mempengaruhi Kepuasan Kerja Tenaga Keperawatan di Unit Rawat Inap Rumah Sakit Bhakti Husada Depok, Tesis MHA, IEU, Jakarta.

Prawira, Teddy, 1993, Kepuasan Pelanggan Sebagai Keunggulan DayaSaing, Jurnal Manajemen, Volume I No. 1, Prasetya Mulya, Jakarta.

Rangkuti, Fredy, 1997, Riset Pemasaran, Gramedia, Jakarta.

Supranto, J, 1991, Metode Riset Aplikasi Dalalm Pemasaran, Lembaga Penerbit Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia, Jakarta.

---------------, 2001, Pengukuran Tingkat Kepuasan Pelanggan, Rineka Cipta (Edisi Baru), Jakarta.

Tim Khusus, 2001, Rencana Strategis Pengembangan 2001 – 2005, Yayasan Kemala, Jakarta.

Whitmore, John, 1997, Coaching For Performances, NB Publishing London


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


    

Lembaga Penerbitan Universitas Esa Unggul
Jalan Arjuna Utara No 9 Kebon Jeruk Jakarta 11510
Telp : 021 5674223 ext 266

email : [email protected]