APAKAH PROFITABILITAS, TINGKAT UTANG DAN UKURAN PERUSAHAAN BERPENGARUH TERHADAP PENGHINDARAN PAJAK
Abstract
ABSTRAK
Pajak menjadi salah satu penyumbang paling besar terhadap penerimaan negara, namun sering kali realisasi penerimaan pajak tersebut tidak sebesar target pajak yang sudah ditetapkan oleh pemerintah. Penghindaran pajak menjadi salah satu penyebab minimnya penerimaan pajak. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh dari profitabilitas, tingkat utang dan ukuran perusahaan terhadap penghindaran pajak pada perusahaan manufaktur sektor makanan dan minuman. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu profitabilitas, tingkat utang dan ukuran perusahaan yang diukur menggunakan rasio return on asset (ROA), debt to equity ratio (DER) dan Ln total penjualan. Kemudian untuk variabel dependen pada penelitian ini yaitu penghindaran pajak. Adapun dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, teknik analisis data yang digunakan yaitu statistik deskriptif, sedangkan pengujian hipotesis dengan menggunakan analisis regresi linear berganda. Metode penentuan sampel dengan menggunakan metode purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 50 data sampel yang berasal dari perusahaan sub sektor makanan dan minuman periode 2017-2021. Hasil penelitian ini yaitu secara simultan profitabilitas, tingkat utang dan ukuran perusahaan memberikan pengaruh terhadap peghindaran pajak. Secara persial profitabilitas dan tingkat utang memberikan pengaruh negatif tehadap penghindaran pajak sementara ukuran perusahaan tidak memberikan pengaruh terhadap penghindaran pajak.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)Refbacks
- There are currently no refbacks.
Lembaga Penerbitan Universitas Esa Unggul
Jalan Arjuna Utara No 9 Kebon Jeruk Jakarta 11510
Telp : 021 5674223 ext 266
email : [email protected]